Tol Layang Cikunir-Ulujami Segera Dibangun, Investasi Capai Rp 21 Triliun

  • Oleh : Fahmi

Jum'at, 13/Okt/2023 15:24 WIB
Pintu gerbang Tol. (Istimewa) Pintu gerbang Tol. (Istimewa)

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR) Elevated Cikunir-Ulujami segera dibangun. 

Hal ini ditandai dengan penandatanganan perjanjian Pengusahaan Jalan Tol (PPJT) antara Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR dengan PT Jakarta Metro Expressway (JKTMetro) pada 11 Oktober 2023 lalu.

"Halo sobat BPJT, mimin punya info terbaru nih seputar jalan tol JORR Elevated Cikunir-Ulujami, BPJT Kementerian PUPR dan PT Jakarta Metro Expressway (JKTMetro) telah menandatangani Perjanjian Pengusahaan Jalan Tol (PPJT) JORR Elevated Cikunir -Ulujami pada 11 Oktober 2023," bunyi keterangan yang diunggah Instagram BPJT, dikutip Jumat (13/10/2023).

Penandatanganan PPJT dilakukan oleh Kepala BPJT Miftachul Munir dan Direktur Utama JKMetro Danni Hasan. 

Penandatangan PPJT ini disaksikan Sekretaris BPJT, Direktur Bisnis PT Penjaminan Infrastruktur Indonesia (PII), Kepala Bidang Investasi Jalan Tol, Kepala Bidang Sistem Informasi dan Layanan Jalan Tol serta jajaran Direksi JKTMetro.

Tol ini memiliki panjang 21,6 km. Adapun nilai investasi tol ini sebesar Rp 21,3 triliun.

"Jalan Tol ini memiliki panjang 21,6 Km dengan masa konsesi 45 tahun sejak diterbitkannya SPMK dan dengan nilai investasi sebesar 21,3 Triliun," bunyi keterangan BPJT lebih lanjut.

Lebih lanjut, adanya Tol JORR Elevated Cikunir-Ulujami ini diharapkan dapat mengurai kepadatan di Tol JORR-1.

"Nantinya dengan dibangunnya jalan tol JORR Elevated Cikunir-Ulujami ini diharapkan dapat mengurai kepadatan lalu lintas di jalan tol JORR-1 dan menghubungkan wilayah Jati Asih (wilayah Bekasi) dengan Ulujami(wilayah Jakarta Selatan)," lanjutnya.

Sebagai informasi, JKTMetro merupakan perusahaan patungan antara PT Marga Metro Nusantara, PT Adhi Karya (Persero) Tbk, dan PT Acset Indonusa Tbk.(fhm)