Tingkatkan Kompetensi SDM, Ditjen Hubdat dan Poltektrans SDP Gelar Diklat Local Port Service

  • Oleh : Naomy

Senin, 19/Feb/2024 12:01 WIB
Capt. Wahyu sematkan tanda peserta Diklat Capt. Wahyu sematkan tanda peserta Diklat


PALEMBANG (BeritaTrans.com) - Berkomitmen tingkatkan sumber daya manusia (SDM) bidang Transportasi Sungai, Danau, dan Penyeberangan (TSDP), Ditjen Perhubungan Darat melalui Direktorat TSDP bekerjasama dengan Politeknik SDP menggelar Diklat. 

Diklat ini tentang Local Port Service (LPS) yang perdana dilaksanakan untuk angkatan satu dan II di tahun 2024 di Poltektrans SDP, Palembang, Sumatera Selatan. 

Kepala Subdit Lalu Lintas Sungai
Danau dan Penyeberangan Capt. Wahyu Prihanto mewakili Direktur TSDP Lilik Handoyo memimpin upacara pembukaan Diklat. 

"Diklat ini dimaksudkan untuk meningkatkan pelayanan, keselamatan, dan keamanan pelayanan di pelabuhan
penyeberangan yang merupakan tugas dan fungsi Kementerian Perhubungan," tutur Capt. Wahyu, Senin (19/2/2024).

Sebelumnya diklat seperti ini dilaksanakan oleh PT ASDP Indonesia Ferry (persero) dan selanjutnya dialihkan pengoperasian local port service di pelabuhan penyeberangan ke Direktorat TSDP. 

Untuknya maka kualitas dan kualifikasi SDM harus disiapkan dengan maksimal,  bekerja sama dengan Poltektrans SDP Palembang.

"Kami selalu berkomitmen untuk kemajuan pengetahuan, peningkatan kualitas SDM perhubungan dan mensupply SDM yang bermutu dari lembaga pendidikan ini, untuk mencapai tujuan Kemenhub, yang semakin fokus memperbaiki kualitas transportasi SDP baik dari aspek sarana, prasarana operator, dan regulator," urainya. 

Capt. Wahyu menyampaikan selamat kepada seluruh peserta dan berharap tetap semangat mengikuti diklat LPS ini. 

"Semoga ilmu yang didapat nantinya dapat diaplikasikan untuk kemajuan transportasi Indonesia," harapnya. 

Diklat LPS ini diikuti 60 peserta yang berasal dari perwakilan seluruh Unit Penyelenggara Teknis (UPT) Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD). Terbagi 30 untuk angkatan I dan 30 angkatan II, dari 19 Februari s/d 1 Maret 2024.

Dalam rangkaian pembukaan Diklat, Capt. Wahyu menyematkan secara simbolis tanda peserta diklat dan diakhiri dengan meninjau ruang diklat di Poltektrans SDP itu. 

Untuk diketahui, diklat di lingkungan TSDP ini akan berkelanjutan. Selain LPS akan ada lagi di antaranya diklat ORU, Dasar Kesyahbandaran, K3, dan B3 ( B2 dalam Transportasi Penyeberangan di Sungai dan Danau) 

Hadir dalam kesempatan itu Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia

Perhubungan Darat Oktaviani  Direktur Poktektrans SDP Eko Nugroho, Ketua Tim Substansi SDM dan Organisasi Purwarnto, dan jajaran pejabat struktural dan fungsional Poltektrans SDP Palembang. (omy)