Uji Coba BISKITA Trans Bekasi Patriot, Kadishub: Terintegrasi ke Stasiun LRT

  • Oleh : Redaksi

Jum'at, 01/Mar/2024 10:32 WIB
Uji coba Biskita Kota Bekasi Uji coba Biskita Kota Bekasi


BEKASI (BeritaTrans.com) - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bekasi, Zeno Bachtiar melakukan press tour atau bincang santai bersama awak media dalam uji coba (soft launching) BISKITA Trans Bekasi Patriot pada Kamis (29/2/2024).

“Program Buy The Service (BTS) ini kolaborasi antara BPTJ Kementerian Perhubungan (Kemenhub) dan Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi. 
Dari Dishub Kota Bekasi bahwa layanan BISKITA Trans Bekasi Patriot koridor Summarecon secara teknis jarak yang ditempuh dari Summarecon-Vida 16 KM dan Vida-Summarecon 17 KM,” papar Zeno kepada awak media saat uji coba BISKITA Trans Bekasi Patriot, Kamis (29/2/2024).

Baca Juga:
Biskita Trans Depok Resmi Beroperasi, Pengamat: Layanan BTS di Bodetabek Bisa Diperluas

Dia menjelaskan, perjalanan BISKITA Trans Bekasi Patriot ini telah ditentukan beberapa titik pemberhentian atau bus stop dari shelter Vida hingga Summarecon.

“Sebelumnya kami dari Dishub Kota Bekasi sudah melakukan survei bersama BPTJ beberapa titik bus stop. Penentuan titik-titik ini berdasarkan dari pengangkutan dan tarikan penumpang. Ada 21 titik bus stop Vida-Summarecon dan 26 titik bus stop dari Summarecon-Vida, serta waktu pemberhentian biskita disetiap shuttle selama 3 menit,” jelasnya.

Baca Juga:
Resmikan Biskita Trans Depok, Menhub Dorong Pemda Lanjutkan Program BTS

Layanan BISKITA Trans Bekasi Patriot ini terintegrasi ke Stasiun LRT di Bekasi Barat, Kota Bekasi yang memudahkan masyarakat untuk melakukan perjalanan menggunakan kereta. Selain itu juga, moda transportasi perkotaan ini ramah terhadap penyadang disabilitas, yang dimana disediakan bus khusus bagi penumpang disabilitas. Waktu beroperasi BISKITA dimulai dari pukul 05.00-21.00 WIB.

Zeno berharap dengan adanya layanan BISKITA Trans Bekasi Patriot masyarakat Kota Bekasi bisa beralih menggunakan moda transportasi umum dan meninggalkan penggunaan kendaraan pribadi.

Baca Juga:
Biskita Trans Depok Direncanakan Akan Layani 3 Koridor

Hadir dalam kegiatan uji coba, Direktur Angkutan Jalan BPTJ Kemenhub, Kabag Humas BPTJ, Sekretaris Dishub Kota Bekasi, Kabag Humas Pemkot Bekasi, Kabid Angkutan dan Terminal Dishub Kota Bekasi, Kepala Divisi LRT Jabodebek. (bondan)