Patroli Malam Perintis Presisi Polsek Kepulauan Seribu Selatan: Waspada Hoax, Jaga Persatuan Pasca Pemilu 2024

  • Oleh : Ahmad

Sabtu, 25/Mei/2024 16:25 WIB
Foto istimewa/polreskepulauanseribu Foto istimewa/polreskepulauanseribu

Jakarta (BeritaTrans.com)– Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) pasca Pemilu 2024, Polsek Kepulauan Seribu Selatan, Polres Kepulauan Seribu, melaksanakan kegiatan Patroli Malam Perintis Presisi yang dialogis dan sambang di Pulau Lancang pada Sabtu (25/05/2024).

Kegiatan ini merupakan bagian dari strategi Cooling System untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Kepulauan Seribu Selatan.

Baca Juga:
Bhabinkamtibmas Pulau Harapan Sambangi Tokoh Agama untuk Tingkatkan Kamtibmas dan Keimanan

Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan, AKP Sugianto, menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan dengan tujuan utama mengimbau warga agar tetap waspada terhadap hoax dan tidak terpecah belah oleh perbedaan pilihan politik. "Kami mengajak masyarakat untuk tetap bersatu dan tidak terprovokasi oleh berita palsu yang dapat memicu konflik di masyarakat," ungkap AKP Sugianto.

Selain itu, AKP Sugianto juga menekankan pentingnya menjaga perilaku remaja agar tidak keluar malam, tidak terlibat dalam tawuran, serta tidak melanggar hukum. Dia menegaskan bahwa keterlibatan remaja dalam perilaku negatif tersebut dapat mengganggu ketentraman dan keamanan lingkungan.

Baca Juga:
Bhabinkamtibmas Pulau Tidung Sambangi Warga dalam Rangka Cooling System Pasca Pemilu 2024

Dalam patroli malam tersebut, petugas Polsek Kepulauan Seribu Selatan juga melakukan dialog dengan warga untuk mendengarkan keluhan dan masukan dari masyarakat sekaligus memberikan himbauan agar bersama-sama menjaga kamtibmas kondusif. Langkah ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman dan damai bagi seluruh warga Pulau Lancang.

Kegiatan Patroli Malam Perintis Presisi yang dilakukan oleh Polsek Kepulauan Seribu Selatan merupakan bukti nyata komitmen Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di tingkat lokal, serta sebagai upaya pencegahan terhadap potensi gangguan kamtibmas pasca Pemilu 2024.(ahmad) 

Baca Juga:
Patroli Malam Perintis Presisi Polsek Kepulauan Seribu Utara Antisipasi Gangguan Kamtibmas Pasca Pemilu 2024