Oleh : Ahmad
JAKARTA (BeritaTrans.com)– Kepala Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai Kelas I Tanjung Priok, Dr. Triono, turut hadir dalam kegiatan peluncuran Go Live Confirm Module (Continuous Flag State Inspection Reporting System) dari aplikasi SIMKAPEL yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Laut.
Baca Juga:
Pelni Resmi Buka Penjualan Tiket Libur Nataru, Tersedia 500 Ribu Tiket!
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas layanan sertifikasi kapal serta mempermudah pelaporan pemeriksaan kapal yang dapat dilakukan melalui perangkat mobile.
Peluncuran aplikasi SIMKAPEL Confirm Module ini diresmikan oleh Menteri Perhubungan Republik Indonesia, *Budi Karya Sumadi*, yang di dampingi oleh Direktur Jenderal Perhubungan Laut, *Dr. Capt. Antoni Arif Priadi, MSc*, pada Kamis, 17 Oktober 2024 di kantor Kementerian Perhubungan.
Modul ini diharapkan mampu mempercepat proses pelaporan hasil pemeriksaan kapal secara digital, sehingga mempermudah para pemilik kapal dan otoritas terkait dalam memantau status pemeriksaan dan sertifikasi kapal.
Selain peluncuran Confirm Module, acara ini juga dirangkaikan dengan penyerahan sertifikat Type Approval untuk perlengkapan kapal yang diproduksi oleh perusahaan-perusahaan dalam negeri. Hal ini menandai dukungan terhadap penggunaan produk dalam negeri di industri perkapalan, sekaligus memastikan peralatan yang digunakan memenuhi standar keselamatan dan keamanan pelayaran internasional.
Baca Juga:
BKKP Beri Pembekalan pada Pokja Jelang Akreditasi Klinik Utama
Melalui inovasi ini, Kementerian Perhubungan terus berupaya memperbaiki sistem pelayanan di sektor perkapalan dan memastikan keselamatan dan keamanan pelayaran di seluruh wilayah perairan Indonesia. Ujarnya.(ahmad)