Pangkalan PLP Tanjung Priok Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda

  • Oleh : Ahmad

Senin, 28/Okt/2024 23:22 WIB


JAKARTA (BeritaTrans.com) - Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai Kelas I Tanjung Priok gelar upacara Sumpah Bendera dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96.

Baca Juga:
Banjir Bekasi Meluas, Quick Respon Tim Pangkalan KPLP Tanjung Priok, Ditjen Hubla Kemenhub, Gerak Cepat Evakuasi Warga di Kemang Pratama Bekasi

Dengan tema "Maju Bersama Indonesia Raya", upacara ini menjadi pengingat akan perjuangan dan semangat seluruh elemen pemuda Indonesia dalam menjaga jiwa patriotisme dan menyatukan visi kebangsaan.

Sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga RI, yang dibacakan oleh Dr. Triono, Kepala Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai Kelas I Tanjung Priok, mengungkapkan, "Momentum peringatan Hari Sumpah tahun 2024 ini mengangkat tema Maju Bersama Indonesia Raya. Tema ini menyampaikan pesan kepada kita semua untuk meningkatkan dan memajukan berbagai elemen pelayanan kepemudaan, hingga mencapai kondisi Indonesia raya, Indonesia yang besar, dan Indonesia yang sejahtera.marilah kita bersama-sama melakukan berbagai macam langkah untuk mengembangkan potensi pemuda melalui aktivitas yang mendorong perkembangan kreativitas dan innovasi pemuda Indonesia dengan berbagai cara yang dapat dilakukan."

Baca Juga:
Dirjen Hubla: Implementasikan Maritime Coordination Center untuk Tingkatkan Pengawasan dan Penegakan Hukum di Laut

Baca Juga:
Aksi Heroik Pangkalan PLP Tanjung Priok Evakuasi ABK Kapal MT SP5BSI Setelah Kandas dan Bocor di Perairan Priok

Dr. Triono menekankan peran pemuda dalam konteks transportasi laut, keselamatan dan keamanan pelayaran, serta perlindungan maritim. "Pemuda memiliki tanggung jawab yang besar dalam menjaga keamanan dan keselamatan laut kita. Dengan berpartisipasi aktif dalam sektor maritim, pemuda dapat berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan dan menjaga kedaulatan bangsa sebagai negara kepulauan," tambahnya.(ahmad)