Trafik Kendaraan di Tol Bekasi Timur Ramai Lancar Senin Pagi

  • Oleh : Bondan

Senin, 07/Jun/2021 08:23 WIB
Tol Bekasi Timur kedua arah ramai lancar, Senin (7/6/2021) pagi. Foto: BeritaTrans.com. Tol Bekasi Timur kedua arah ramai lancar, Senin (7/6/2021) pagi. Foto: BeritaTrans.com.

BEKASI (BeritaTrans.com) - Trafik kendaraan di ruas Tol Bekasi Timur ramai lancar pada Senin (7/6/2021) pagi.

BeritaTrans.com melihat, ruas tol Bekasi Timur pada kedua arah terpantau ramai lancar.

Baca Juga:
Gegara Ada Kecelakaan, Arus Kendaraan Sempat Tersendat di Tol Bekasi Timur KM 15

Truk besar banyak melintas di Tol Bekasi Timur. Foto: BeritaTrans.com.

Untuk kendaraan yang mengarah ke Jakarta, didominasi kendaraan besar seperti truk logistik dan mobil pribadi. Dibahu jalan juga terdapat kendaraan alat besar yang tengah terparkir. Kendaraan alat besar ini tengah menaikan besi pancang pada jalur LRT.

Baca Juga:
Tol Bekasi Timur Arah Jakarta Macet Pol

Sedangkan kendaraan yang mengarah ke Cikarang juga terpantau ramai lancar. Dari kejauhan tidak tampak kepadatan kendaraan. Kecepatan kendaraan di kedua arah diperkirakan 80-100 Km/jam.

Hingga berita ini diturunkan, tuas Tol Bekasi Timur masih terpantau ramai lancar. (dan)

Baca Juga:
Kendaraan Tersendat di Tol Bekasi Timur Arah Jakarta, Ada Apa Yah?