Hendra Bawa Bus Sempati Star: Penumpang Jakarta-Medan Penuh Terus

  • Oleh : Fahmi

Jum'at, 03/Jun/2022 15:21 WIB
Hendra sedang mengendalikan bus Sempati Star dari Terminal Bekasi menuju Medan. Hendra sedang mengendalikan bus Sempati Star dari Terminal Bekasi menuju Medan.

BEKASI (BeritaTrans.com) - Menghabiskan waktu selama berhari-hari, itulah yang dilakukan kru bus antarkota antarpropinsi (AKAP) Medan-Jakarta. Menginap di terminal dan tidur di dalam bus biasa dilakukan sopir dan kenek bus PO Simpati Star saat berjalan ke arah Bekasi/Jakarta. 

Seperti yang dilakukan Hendra (25 tahun). Aktivitasnya hanya bekerja mengendarai bus dan beristirahat hanya di terminal atau di mess PO bus tersebut. Saat ditemui BeritaTrans.com dan Aksi.id di Terminal Bekasi, dia sudah bersiap akan memberangkatkan busnya ke arah Medan, Sumatera Utara. 

Baca Juga:
BPTD Banten Ramp Check 27 Bus Pariwisata di Pantai Batu Saung

"Aku sudah jalan dua bulan lah di Bus Sempati Star ini, biasanya di truk ekspedisi. Kemarin dari Malang bawa bus, ni sekarang bawa bus baru diganti joknya," kata Hendra saat di Terminal Bekasi, Jumat (3/6/2022). 

Baca Juga:
Terminal Kepuhsari Jombang Hanya Berangkatkan Sedikit Bus saat Libur Panjang

Warga Balige, Toba, Sumatera Utara ini bercerita, aktivitas hanya ada sewaktu di tempat peristirahatan bus terakhir, misalnya terminal atau gudang bus. Jika di Medan dia akan pulang ke kontrakannya dekat dengan kantor Sempati Star. 

Perjalanan ke Jakarta diuungkapkannya berbeda dari pada rute jarak dekat yang biasa dia lalui. Namun, karena hal mengemudi sering dilakukkannya, dia seolah terbiasa. 

Baca Juga:
Lika-Liku Perjalanan Bus ALS Bekasi ke Medan, Lalui Lintas Tengah Sumatra Berhari-Hari

"Jauh sih enggak kerasa, namanya kita sudah biasa kan. Jadi biasa aja sudah," kata Hendra. 

Dengan mengenakan seragam putih dan sepatu pantofel kru siap tampak gagah, termasuk Hendra. Berpakaian seragam harus dikenakan mereka selama menjalani trayek jauh selama dua hari dua malam tersebut. 

Trip ke Jakarta diungkapkannya juga tidak begitu mengenal jalan, terlebih lagi harus keluar masuk tol, singgah di beberapa agen yang ada di Jabodetabek untuk mengambil penumpang busnya. 

Di Jakarta dia menceritakan sudah menginap empat hari sebelum diberangkatkan pada hari ini, Jumat, Sebelumnya dia melakukanperjalanan ke Malang untuk mengantarkan bus menjalani perawatan di karoseri. Kini dia membawa bus bersasis Scania dengan kursi penumpang baru. Terlihat maaih berbungkus plastik. 

Ramainya penumpang dikatakan Hendra, dia dari Medan membawa bus dalam keadaan kursi terisi penuh. Saat dari Bekasi penumpang hanya ada beberapa orang yang naik, bus akan mengambil lagi beberapa penumpang dari agen atau terminal yang ada di seputaran Jabodetabek. 

"Penumpang ada aja seakrang ni bang, kursi kita 48 nih. Kalau dari sini(Jabodetabek) katanya sudah masuk laporan penuh 48," ujarnya. 

Untuk diketahui, keberangkatan bus dari arah Jakarta menuju Medan saat ini hanya tersedia satu bus. Jumlah bus akan ditambah jika jumlah permintaan penumpang meningkat. (fhm)