Oleh : Bondan
BEKASI (BeritaTrans.com) -- Dua kendaraan terlibat kecelakaan yakni bus Primajasa dengan truk muatan ayam di Tuas Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) KM 92, Minggu (3/7/2022) sore.
Akibat dari kecelakaan tersebut, 2 orang dilaporkan meninggal yaitu pengemudi truk dan pengemudi bus Primajasa.
Baca Juga:
Pengamat: Kecelakaan di Gerbang Tol Ciawi Harus jadi Koreksi Semua Pihak!
Informasi yang BeritaTrans.com himpun dari berbagai sumber, kecelakaan berawal ketika truk muatan ayam oleng dan tabrakan pun tidak terhindarkan.
Hingga saat ini belum ada informasi resmi dari pihak kepolisian maupun Jasa Marga. (Dan)
Baca Juga:
Pemerintah Harus Perbaiki Sistem Keselamatan Transportasi Darat!