Aksi Berbahaya Pengendara Sepeda Motor Tempel Belakang Bus Ini Bikin Geleng Kepala

  • Oleh : Redaksi

Senin, 01/Agu/2022 14:41 WIB
Aksi berbahaya pengendara sepeda motor memepet belakang bus terekam video pengendara lain. Foto: tangkapan layar/Instagram @romansasopirtruck. Aksi berbahaya pengendara sepeda motor memepet belakang bus terekam video pengendara lain. Foto: tangkapan layar/Instagram @romansasopirtruck.

BEKASI (BeritaTrans.com) -- Aksi berbahaya pengendara sepeda motor memepet belakang bus terekam video pengendara lain.

Video berdurasi singkat yang merekam aksi berbahaya pengendara sepeda motor tersebut diunggah akun Instagram @romansasopirtruck. Dalam video diperlihatkan pengendara mengendarai sepeda motornya tepat di belakang bus.

Baca Juga:
Dua Koridor Baru Bus Trans Jatim Bakal Beroperasi Tahun ini, Catat Rute dan Waktunya

Namun, jarak antara sepeda motor yang dikendarainya dengan bus sangat mepet sekali.

Pemotor tersebut terus mengekor bus di jalan dengan kecepatan tinggi. Pengendara tampak hanya mengandalkan gas dan rem untuk menjaga ritme kecepatan bus yang diikutinya.

Baca Juga:
Kemenhub Berangkatkan Peserta Balik Gratis Moda Bus dari 9 Terminal

Video tersebut mengundang beragam komentar warganet di kolom komentar.

"Tempel terus sampe ketemu lubang di tengah-tengah," tulis warganet

Baca Juga:
Hari Kedua Ramp Check Jelang Angleb, Dishub Kota Bekasi Temukan 4 Bus Tak Laik Jalan di Terminal

"Definisi nyari penyakit itu," tulis warganet

"Mencoba mendekat ke akhirat," tulis warganet

Namun, cara pengendara sepeda motor tersebut tidak patut untuk ditiru, karena bisa membahayakan diri sendiri ataupun orang lain. (Bondan)