Poltekbang Makassar dan Lion Group Seleksi Lulusan jadi Calon Mekanik Pesawat Udara

  • Oleh : Naomy

Kamis, 01/Sep/2022 19:35 WIB
Rekruitmen mekanis pesawat dari lulusan Poltekbang Makassar Rekruitmen mekanis pesawat dari lulusan Poltekbang Makassar

MAKASSAR (BeritaTrans.com) - Batam Aero Technic (Lion Group) bekerjasama dengan Politeknik Penerbangan (Poltekbang) Makassar gelar recruitment calon Mekanik Pesawat Udara.

Hal itu dilakukan untuk pemenuhan kebutuhan manpower teknisi khususnya mekanik perawatan pesawat udara di Wilayah Timur Indonesia, Rabu (31/8/2022). 

Baca Juga:
Cadet Corner Poltekpel Banten Diresmikan, Terapkan Program Merdeka Belajar

Direktur Poltekbang Makassar, Saptandri Widiyanto menyambut baik kerja sama perekrutan yang dilakukan ini.

“Sinergitas ini dilakukan dalam rangka pemenuhan kebutuhan SDM khususnya teknisi pesawat udara. Hal ini juga menjadi bukti eksistensi Poktekbang Makassar dalam menyediakan insan perhubungan yang berkualitas dan berkompeten mampu memenuhi kebutuhan dunia penerbangan baik di dalam maupun di luar negeri," urainya. 

Baca Juga:
Capt. Wisnu Minta Pegawai BPSDMP Tingkatkan Semangat Kerja

Dia menegaskan, Poltekbang Makassar akan melakukan penguatan dan pengembangan kerja sama baik yang sudah ada maupun yang sedang penjajakan guna menyiapkan insan penerbangan yang profesional dan tanggap terhadap perkembangan teknologi, khususnya di sektor penerbangan sipil.

“Lion group kedepannya berencana membuka hanggar perawatan pesawat udara di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar sebagai hub wilayah timur Indonesia, dan Poltekbang Makassar akan berkolaborasi  dalam   mempersiapkan SDM berkompetensi, 
melalui Program Diploma III dan Non Diploma untuk pemenuhan
Personel Penerbangan baik di bidang perawatan dan perbaikan pesawat maupun di bidang kompetensi lainnya,"  tuturnya.

Baca Juga:
BPSDMP Gelar DPM Bidang Kepelautan Bagi Masyarakat Sumbar

Kegiatan kerja sama perekrutan ini diikuti oleh 61 alumni Politeknik Penerbangan Makassar yang telah dibekali kompetensi Basic License A1 (Airframe), A3(Piston Engine), dan A4 (Gas Turbine Engine). 

Selain itu juga turut hadir perwakilan dari HRD Batam Aero Technic Recruitment Dani Kurniawan, Koordinator HUB Wilayah IV Lion Group Taufiq Hadi, Quality Control Inspector Lion Group Zeth Yacob Tato, Kepala Bagian Akademik dan Ketarunaan Poltekbang Makassar Tri Agung Widayat, dan Kepala Program Studi Teknologi Pemeliharaan Pesawat Udara (TPPU) Henri Loius Latief. 

Dalam kesempatan terpisah, Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP), Djoko Sasono, mengapresiasi kolaborasi yang dilakukan Poltekbang Makassar dan Batam Aero Technic (BAT). 

"Dengan kolaborasi ini dapat mewujudkan link and match antara dunia pendidikan dengan kebutuhan industri," ujarnya. 

Melalui kerja sama ini juga dapat menjadi naungan dalam mewujudkan nilai-nilai Prestasi (Profesional, Etika, Standar Global, Integritas) serta memicu langkah percepatan peningkatan kualitas penyelenggaraan pendidikan di kampus Kementerian Perhubungan.

"Dengan begitu dapat menghasilkan lulusan yang berkompeten dalam menunjang jasa layanan transportasi udara yang unggul, efektif dan efisien serta selalu mengutamakan keselamatan dan keamanan," ungkapnya.(omy)