Oleh : Bondan
BEKASI (BeritaTrans.com) — Peningkatan jumlah penumpang saat mendekati libur natal 2022 dan Tahun Baru 2023 mulai dirasakan sejumlah bus Antarkota Antarpropinsi (AKAP) lintas Jawa.
Salah satunya dari Perusahaan Otobus (PO) Handoyo yang berada di Jalan HM. Joyomartono, Bekasi Timur yang mulai merasakan meningkatnya jumlah penumpang.
Baca Juga:
Long Weekend, Hilir Mudik Penumpang Normal di Terminal Bekasi
“Sudah mulai ramai sih, sebenarnya hari ini dan besok sudah penuh semua. Penumpang sudah jauh-jauh hari pesan tiketnya, seminggu lah. Untuk rute Jawa Tengah, Jawa Timur ramai semua. Kalau puncaknya Jumat lah, tanggal 23-24 sudah pasti ramai,” ucap pengurus penjualan tiket bus Handoyo, Anna kepada BeritaTrans.com, Rabu (21/12/2022).
Dia menambahkan, tarif bus Handoyo akan mengalami kenaikan pada saat libur natal dan Tahun Baru ini.
Baca Juga:
Ramai Penumpang Bus Arah Sumatra di Terminal Bekasi
“Tarif mulai besok Kamis naik sampai 3 Januari 2023. Yang biasanya ada promo, sekarang nggak ada. Cuma dari harga weekend ditambah Rp. 20 ribu. Kalau yang Jawa Tengah Rp. 20 ribu, yang Jawa Timur naiknya Rp. 30 ribu,” lanjut Anna.
Sedangkan mengantisipasi terlantarnya penumpang akibat meningkatnya jumlah penumpang di libur Nataru ini, “ada penambahan dua unit bus untuk mengantisipasi penumpang agar tidak terlantar,” pungkasnya.
Baca Juga:
Sepeda Motor Adu Banteng dengan Bus AKAP di Wonogiri, 2 Orang Tewas
Sementara, salah seorang calon penumpang yang BeritaTrans.com temui mengatakan, lebih memilih untuk berangkat hari ini agar menghindari ramainya penumpang.
“Mau ke Magelang saya mas, berdua saja sama anak. Pilih pergi sekarang biar nggak terlalu ramai banget. Kedua besok juga kan tarif Handoyo mulai naik,” ucapnya. (Dan)