Stasiun Tanah Abang Menjadi Paling Ramai Penumpang KRL yang Turun

  • Oleh : Fahmi

Minggu, 16/Apr/2023 18:56 WIB
Foto:Ilustrasi Foto:Ilustrasi

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Bertepatan dengan hari ketiga pelaksanaan masa Angkutan Lebaran tahun 2023, pada Ahad (16/4/2023) situasi pengguna KRL masih relatif kondusif dan normal. Hal itu diungkapkan VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba.

"Terpantau persebaran pengguna masih berfokus pada stasiun-stasiun yang dekat dengan pusat perbelanjaan dan destinasi wisata," ujar Anne.

Baca Juga:
KAI Commuter Prediksi 900 Ribu Lebih Penumpang KRL Jabodetabek di Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran

Pada hari ini, KAI Commuter mencatat hingga pukul 15.00 WIB, ada sebanyak 253.333 orang yang menggunakan commuterline Jabodetabek. 

Terpantau di Stasiun Tanah Abang menjadi stasiun tujuan dengan jumlah penumpang terbanyak pada hari ini, yaitu sebanyak 52.991 orang yang turun di stasiun tersebut. 

Baca Juga:
Stasiun Integrasi KRL dengan KA Lokal, KAJJ, LRT hingga KA Bandara Terjadi Peningkatan Penumpang, KAI Commuter: Memudahkan Perjalanan Mudik Masyarakat

"Sementara itu Stasiun Bogor yang berdekatan dengan tempat destinasi wisata, tercatat sebanyak 12.807 orang yang turun di stasiun tersebut," kata Anne.(fhm)

Baca Juga:
Volume Penumpang KRL di Stasiun Integrasi Meningkat Jelang Berakhirnya Libur Lebaran