Oleh : Fahmi
JAKARTA (BeritaTrans.com) - Penumpang pesawat memadati area Check-In di Bandara Soekarno-Hatta pada Selasa (18/4/2023).
Antrean terjadi di konter-konter Check-In penerbangan Lion Air di Terminal 2 Bandara Soekarno Hatta. Banyak penumpang dengan barang bawaan berbaris di sebagian loket dengan tujuan Sumatera.
Baca Juga:
Menteri Erick Thohir dan Menhub Dudy Pantau Arus Puncak Angkutan Nataru 2024/2025
Penumpang hendak melakukan penukaran tiket yang dibeli secara online dengan tiket cetak. Dan juga barang bawaan penumpang akan diangkut ke dalam bagasi.
Pantauan BeritaTrans.com dan Aksi.id pada siang ini, pemudik mulai ramai memasuki area Bandara Soekarno Hatta. Menjelang Lebaran, banyak masyarakat memilih pulang kampung.
Penumpang terlihat ada yang berangkat secara sendiri ada juga yang membawa serta rombongan keluarga.
Kami yang mencoba penerbangan Lion Air JT 308 sengaja memilih datang lebih awal karena dikhawatirkan jalan akses ke bandara akan terjadi kemacetan. Waktu yang senggang bisa dimanfaatkan untuk menikmati suasana bandara terbesar di Indonesia tersebut.
Penerbangan pada hari ini banyak yang sesuai jadwal. Hal itu terlihat pada jadwal keberangkatan yang ada di setiap sudut bandara.
Area bandara yang dilengkapi tempat makan dan jual barang produk ternama juga tersedia di bandara ini. Penumpang yang bingung bisa menanyakan segala kebutuhan kepada petugas yang ada di area bandara.
Pesawat kami akan dijadwalkan berangkat pukul 17.50 dan tiba ke Bandara Kualanami, Medan pada pukul 20.05. Lama perjalanan berkisar 2 jam 15 menit.
Penerbangan itu juga disediakan bagasi 7 kilogram untuk barang bawaan di bagasi kabin dan juga 20 kilogram untuk barang bawaan di bagasi.
(Fahmi)