Ramai Penumpang Bus Arah Sumatra di Terminal Bekasi

  • Oleh : Fahmi

Rabu, 24/Mei/2023 10:21 WIB
Penumpang hendak menaikan barang ke atas bus yang akan berangkat dari Teminal Induk Kota Bekasi, Jawa Barat, Rabu (24/5/2023). Penumpang hendak menaikan barang ke atas bus yang akan berangkat dari Teminal Induk Kota Bekasi, Jawa Barat, Rabu (24/5/2023).

BEKASI (BeritaTrans.com) - Penumpang masih terrus meramaikan keberangkatan bus antarkota antarprovinsi (AKAP) di Terminal Induk Kota Bekasi, Jawa Barat. Seperti pada Rabu (24/5/2023) penumpang bus terus berdatangan untuk berangkat ke sejumlah daerah baik ke jawa hingga Sumatra.

Salah satu agen tiketing Iqbal menyebutkan keberangkatan pada pagi ini termasuk normal, banyak penumpang berdatangan diantar oleh kerabat yang hendak melihat keberangkatan langsung di terminal.

Baca Juga:
Bus Rombongan Sekolah di Sidoarjo Kecelakaan di Tol Ngawi, Satu Guru Meninggal

"Alhamdulillah ada aja yang datang. Bus kita berangkat ke arah Sumatra," ujar Iqbal. 

Banyak penumpang membawa berbagai macam barang. Barang akan diankat ke bus masuk ke dalam bagasi. Penumpang terlihat rata-rata membawa lebih dari satu bawaan.

Baca Juga:
Terminal Bekasi Ramai Dipadati Penumpang Akhir Tahun

"Banyak bawaan, kan biasalah entah mau pulang lama, atau yang mau merantau, atau gimana juga enggak paham ni," imbuh Iqbal

Terminal Bekasi pada pagi ini terluhat banyak memberangkatkab bus arah Sumatra, mulai pagi terlihat bus jurusan Padang, Bengkulu, Padang, Lampung, Pagar Alam dan lain sebagainya. Ada juga yang bus menanti jadwal untuk diberangkatkan seperti tujuaan Medan. 

Baca Juga:
Naik TransJabodetabek Bekasi-Jakarta, Penuh Juga Hari Jumat Pagi

Agen di loket juga banyak yang menjual tiket bus jurusan Jawa Timur hingga Bali. Bus-bus nantinya akan menaikkan penumpang di dalam terminal jika terdapat penumpang yang akan naik.(fhm)