Pria Kota Malang Ini Tewas Tertabrak Kereta Api di Perlintasan Rel Kereta Api

  • Oleh : Redaksi

Kamis, 28/Mar/2024 09:21 WIB
Jenazah korban yang diduga menabrakkan diri ke kereta api yang sedang melintas di perlintasan rel kereta Jalan Kolonel Sugiono Gang 10 A, Kecamatan Sukun, Kota Malang pada Senin (25/3/2024) malam.(Dok. Humas Polresta Malang Kota) Jenazah korban yang diduga menabrakkan diri ke kereta api yang sedang melintas di perlintasan rel kereta Jalan Kolonel Sugiono Gang 10 A, Kecamatan Sukun, Kota Malang pada Senin (25/3/2024) malam.(Dok. Humas Polresta Malang Kota)

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Seorang pria tewas usai tertabrak kereta api yang sedang melintas di perlintasan rel kereta Jalan Kolonel Sugiono, Gang 10A, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Jawa Timur. Diduga pria tersebut sengaja mengakhiri hidupnya dengan cara tragis. 

Kapolsek Sukun, AKP Yoyok Ucuk Suyono mengatakan, warga sekitar sempat melihat korban sedang duduk di pinggir rel kereta api.

Baca Juga:
Innova Berpenumpang Anggota DPRD Banyuwangi Tertabrak Kereta Api Wijaya Kusuma

Tidak lama kemudian, datang kereta api dan pria tersebut menghampirinya. Setelah itu, korban tertabrak kereta api dan langsung meninggal di lokasi kejadian.

"Warga yang mengetahui adanya kejadian tersebut memberitahu kepolisian. Tidak lama kemudian, kami berikut tim Inafis dan tim medis tiba di lokasi" kata AKP Yoyok pada Selasa (26/3/2024).

Baca Juga:
Tertakbrak Kereta API BBM, Pemuda Ini Tewas

Peristiwa itu terjadi pada Senin (25/3/2024) sekitar pukul 19.38 WIB. Korban diketahui bukan warga sekitar di lokasi kejadian, dan warga sekitar juga tidak ada yang mengenalinya.

"Setelah dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP), jenazah korban dievakuasi sekitar pukul 20.40 WIB dan dibawa menuju kamar jenazah RS Saiful Anwar (RSSA) Malang," katanya.

Baca Juga:
Tabrakan Kereta di Bangladesh 17 Meninggal dan 100 Lebih Luka-luka, Ini Kronologinya!

ldentitas korban terungkap setelah pihak keluarga mendatangi kamar jenazah RSSA. Korban diketahui berinisial ZA (37), warga Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang.

"Pihak keluarga memastikan bahwa korban adalah anggota keluarganya. Setelah itu, jenazah dibawa ke rumah duka untuk dimakamkan."

"Kemudian, terkait dengan motif atau latar belakang korban mengakhiri hidup, masih kami dalami," katanya.(fhm)