Viral Ojol Tak Sengaja Kirim Pesanan ke Rumah Mantan, Berakhir Sedih

  • Oleh : Redaksi

Minggu, 03/Janu/2021 05:30 WIB
Foto:istimewa/tiktok/merdeka.com Foto:istimewa/tiktok/merdeka.com

BEKASI (BeritaTrans.com) - Sebagian besar orang tentu mempunyai kisah asmaranya masing-masing. Tak jarang mereka juga memiliki berbagai cerita kenangan, dari manis hingga cerita pahit.

Seperti yang dialami oleh seorang pengemudi ojek online (ojol) ini. Melalui video di akun Tiktok @calonmantuibumoe yang diunggah pada Rabu (23/12) lalu. Dalam video viral itu, seorang pengemudi ojol membagikan pengalaman mengantar pesanan ke rumah pelanggan.

Baca Juga:
Pemerintah Usulkan Agar Pengemudi Ojek Online Dapat THR Lebaran 2023

Namun bukan itu saja, yang mengejutkan ternyata penerima pesanan tersebut adalah mantan pacarnya. Lalu bagaimana nasibnya setelah itu?

Dalam video tersebut, Ivan Saputra, pengemudi ojol tersebut mendapat pesanan untuk mengantar sebuah bingkisan makanan. Begitu menemukan alamat yang dimaksud, sang ojol langsung memberikan pesanan, dan yang membuatnya terkejut adalah si penerima pesanan.

Baca Juga:
Driver Ojol kena Orderan Fiktif di Restoran Burger Mencapai Rp 580 Ribu

"Nomor 26, misi. Loh Tesa. Loh ndek kene seng pesen jenenge Memet (di sini yang pesen namanya Memet). Omah e ojob mu tah (rumahnya suami mu ya)?" kata Ivan.

"Iya, iki piro total e (ini berapa totalnya)?" tanya Tesa.

Baca Juga:
Tolak ERP, Pengemudi Ojol: Pikirkan Nasib Driver yang Dapat Pesanan di Jalan Berbayar

"Gak usa wes, gowoenae (gak usah udah bawa aja)," jawab Ivan.

"Temenan tah (beneran). Makasih ya," tambah Tesa.

Setelah mengantarkan pesanan tersebut, Ivan dikejutkan dengan penilaian yang diberikan pelanggan yang juga mantan pacarnya itu. Ivan hanya mendapat bintang satu. Penilaian ini sangat penting untuk performa kerjanya.

"Halo mbak," ujar Ivan.

"Ini siapa ya?" tanya Tesa.

"Ini aku driver ojol yang tadi," jawab Ivan.

"Walah ada apa har?" tanya Tesa.

"Loh, mbak ini aku kenapa ya dikasi bintang satu. Emang salah ku apa?" tanya lagi Ivan.

"Aku ini orang yang kamu putusin dulu," jelas Tesa.

Dengan viralnya video tersebut, tak sedikit pula netizen yang memberikan beragam komentar dukungan terhadap ojek online. Banyak dari mereka yang meminta Ivan untuk sabar.

"Sabar mas... Wes dalane paleng," tulis @imam_mahfudin.

"Sabar mas cobaan gtuu," tulis @Ekanur11. (amt/sumber:merdeka.com)

 

Tags :