Diduga Rem Blong, Truk Angkut Beras Masuk Jurang 20 Meter di Blitar

  • Oleh : Redaksi

Selasa, 23/Feb/2021 05:58 WIB
Foto:istimewa/metrotv Foto:istimewa/metrotv

BLITAR (BeritaTrans.com) - Truk bermuatan beras terjun ke jurang sedalam 20 meter di Jalan Raya Selorejo, Kecamatan Selorejo, Kabupaten Blitar, Jawa Timur, pada Minggu petang, 21 Februari 2021. Truk diduga mengalami rem blong.

"Diduga hilang kendali kerena rem tidak berfungsi. Truk masuk jurang dengan kedalaman 20 meter, " ujar petugas Dishub Kabupaten Blitar, Gregorius, 

Baca Juga:
Kecelakaan Truk Fuso Rem Blong Tewaskan 6 Orang di Simalungun

Dia mengungkap tidak ada korban jiwa dari kejadian itu. Sopir dan penumpang truk berhasil menyelamatkan diri.

"Sopir dan penumpang luka ringan setelah meloncat," imbuhnya.

Baca Juga:
Kecelakaan Beruntun 5 Mobil di Puncak Bogor, Diduga Rem Blong

Peristiwa bermula saat truk dengan nomor polisi AG 8352 UA berjalan dari arah barat menuju ke arah timur. Saat melewati jalan turunan serta tikungan, diduga rem kendaraan tidak berfungsi.

Hingga saat ini, petugas dibantu warga hanya dapat mengevakuasi muatan beras untuk diangkut oleh truk lain. Sedangkan evakuasi kendaraan masih terkendala lokasi dan juga mobil derek.(amt/BeritaTrans.com) 

Baca Juga:
Kecelakaan Truk di Bangjo Exit Tol Bawen, 3 Tewas 9 Luka