Sukses Angkutan Laut Lebaran 2024, KSOP Utama Tanjung Priok Gelar Penutupan Posko Bersama Stakeholder di Terminal Penumpang Pelabuhan Tanjung Priok

  • Oleh : Ahmad

Jum'at, 26/Apr/2024 14:54 WIB
Foto istimewa/BeritaTrans/ahmad Foto istimewa/BeritaTrans/ahmad

JAKARTA (BeritaTrans.com)– Dengan berakhirnya arus balik Lebaran Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Utama Tanjung Priok Bersama Instansi Pemerintah dan Stakeholders Tanjung Priok sukses menyelenggaraan Angkutan Laut Lebaran 2024 di Terminal Penumpang Pelabuhan Tanjung Priok, Jumat (26/4/2024). 

Baca Juga:
Dukung BMTH Jadi Pusat Pariwisata Maritim, Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I

Dalam penyelenggaraan ini, telah terjadi peningkatan signifikan jumlah penumpang sebesar 9,71% dibandingkan dengan periode sebelumnya, dengan total 58.022 penumpang yang melalui Pelabuhan Tanjung Priok. Jumlah kapal yang tiba dan berangkat mengalami penurunan sebesar -2,00%, mencapai 98 kapal dibanding pada tahun 2023.

Puncak naik turun penumpang terjadi sebelum Lebaran pada tanggal 28 Maret 2024, dan setelah Lebaran pada tanggal 22 April 2024, menunjukkan tingginya mobilitas masyarakat dalam merayakan hari raya.

Baca Juga:
Dukung Ekonomi & Pariwisata, SPMT Layani Kapal Pesiar Sandar di 3 Pelabuhan

Baca Juga:
Dukung Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan, Subholding Pelindo Layani Logistik Impor Gula

Meski demikian, terdapat potensi 17% penumpang yang masih berada di Jakarta setelah arus balik, sebanyak 2.483 orang. Kembali ke Jakarta pada arus balik mengalami kenaikan 1,7% dibandingkan dengan arus mudik.

Dalam amanat apel penutupan penyelenggaraan angkutan laut lebaran 2024, Kepala Kantor KSOP Utama Tanjung Priok M. Takwim Masuku menyampaikan "Kami mengucapkan terima kasih kepada Instansi dan stakeholders yang terlibat dalam penyelenggaraan angkutan laut lebaran 2024 ini, atas kerja samanya dalam memastikan kelancaran angkutan laut dan juga kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan angkutan laut lebaran ini, sehingga arus mudik dan balik Lebaran berjalan lancar, aman, dan nyaman."(ahmad)