Pascatertimbun Longsor, Perjalanan Kereta Api Bogor-Sukabumi Diupayakan Normal Hari Ini

  • Oleh :

Senin, 23/Des/2019 11:44 WIB


BOGOR (BeritaTrans.com) - PT Kereta Api Indonesia (KAI) berupaya agar perjalanan kereta api lintas Bogor-Sukabumi kembali normal hari ini, setelah Minggu malam jalurnya tertimbun tanah longsor, tepatnya di perlintasan Stasiun Maseng-Cigombong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat."Berdasarkan estimasi, untuk perjalanan Kereta Api (KA) relasi Sukabumi-Bogor selanjutnya KA 225 dengan jadwal keberangkatan pukul 10:25 WIB diupayakan dapat beroperasi normal," kata Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa melalui keterangan tertulisnya, Senin (23/12).Menurut dia, kejadian longsor membuat PT KAI Daop 1 Jakarta menetapkan perjalanan KA Pangrango pertama yakni KA 221 keberangkatan dari Stasiun Sukabumi pukul 05:15 WIB menuju Stasiun Bogor, hanya dilakukan sampai Stasiun Cigombong.Eva mengatakan petugas prasarana PT KAI Daop 1 bekerja sama dengan Satker Ditjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengupayakan percepatan perbaikan jalur rel yang terdampak longsor menggunakan alat berat."PT KAI Daop 1 Jakarta mengimbau untuk sementara waktu pengguna jasa kereta dapat menggunakan moda transportasi lain," kata Eva.Sebelumnya, perjalanan KA jurusan Bogor-Sukabumi maupun sebaliknya terganggu akibat terjadinya longsoran di sekitar Kecamatan Cigombong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu petang."PT KAI Daop 1 Jakarta mengucapkan permohonan maaf atas gangguan perjalanan KA Pangrango lintas Bogor - Sukabumi dampak cuaca buruk yang mengakibatkan bencana longsor di KM 17+400 jalur KA antara Stasiun Maseng-Cigombong," tuturnya. (ds/sumber antara)