Hore, Garuda Gratiskan Tes Antigen Seluruh Penumpang Domestik

  • Oleh : Naomy

Kamis, 04/Mar/2021 20:27 WIB
Pesawat Garuda di Bandara Soekarno-Hatta Pesawat Garuda di Bandara Soekarno-Hatta

JAKARTA (BeritaTrans.com) -  Hore, maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia meluncurkan program layanan rapid test antigen gratis bagi seluruh penumpang rute domestik. 

Penyediaan layanan rapid antigen gratis tersebut menurut Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra, dapat diperoleh calon penumpang yang melakukan transaksi pembelian tiket melalui channel penjualan tiket resmi Garuda Indonesia pada periode 2 Maret - 31 Maret 2021 dengan waktu perjalanan selama Maret 2021 ini.

Baca Juga:
Garuda Indonesia Group Terbangkan 80.243 Penumpang di Puncak Arus Balik

Layanan rapid test antigen gratis tersebut merupakan wujud komitmen Garuda dalam menghadirkan nilai tambah layanan penerbangan bagi masyarakat yang akan melaksanakan penerbangan khususnya di masa pandemi ini.
 
“Tentu kami harapkan, hadirnya layanan rapid test antigen gratis ini dapat semakin meningkatkan minat masyarakat untuk kembali terbang dengan berbagai kemudahan yang dihadirkan dalam memenuhi persyaratan dokumen perjalanan berupa surat keterangan bebas Covid-19," jelas Irfan di Jakarta, Kamis (4/3/2021).
 
Selain itu, layanan gratis rapid antigen yang ditawarkan Garuda ini dapat terintegrasi langsung dengan aplikasi E-Hac, sehingga penumpang bisa menikmati layanan yang terintegrasi mulai dari tes antigen sampai dengan proses check-in di bandara.

 

Baca Juga:
Garuda Resmi Layani Rute Penerbangan Jakarta-Doha PP

Dukungan penyediaan layanan rapid test antigen gratis ini, sejalan dengan komitmen senantiasa menghadirkan pengalaman penerbangan yang aman dan nyaman melalui berbagai kemudahan aksesibilitas layanan penerbangan di era kenormalan baru.

Baca Juga:
Garuda Indonesia Group Terbangkan 82 Ribu Penumpang di Puncak Arus Angleb

"Selaras dengan upaya penerapan protokol kesehatan yang secara konsisten dijalankan di seluruh touch point layanan penerbangan Garuda Indonesia," katanya.
 
Adapun para pengguna jasa dapat memeroleh layanan rapid test antigen gratis setelah menyelesaikan proses transaksi tiket baik melalui website, mobile app, contact center, maupun agen perjalanan offline dan onlie resmi Garuda, di mana nantinya calon penumpang akan mendapatkan notifikasi email yang berisikan link klaim voucher free rapid test antigen sesuai data email yang terdaftar pade kode booking. 

Adapun pada tahap awal ini, Garuda bekerjasama dengan 66 klinik penyedia layanan rapid test antigen yang tersebar di 33 kota besar di Indonesia.
 
Untuk informasi lebih lanjut mengenai program ini dapat mengunjungi  laman www.garuda-indonesia.com/freerapidtestantigen, ataupun dapat menghubungi layanan Customer Care Garuda Indonesia di nomor 0804 1 807 807 atau 021 2351 9999 serta melalui kanal media sosial resmi Garuda Indonesia di instagram @garuda.indonesia, Twitter @GarudaCares @IndonesiaGaruda dan Facebook Garuda Indonesia. (omy)