PPI Curug Jadi Ajang Reuni Akbar Eks Imadara

  • Oleh : Ahmad

Minggu, 26/Jun/2022 21:43 WIB
Foto:istimewa/imadarappicurug Foto:istimewa/imadarappicurug

TANGERANG, BANTEN (BeritaTrans.com) - Ratusan eks muda-mudi Komplek Dinas Perhubungan Udara Curug, Tangerang, yang tergabung dalam wadah Eks Imadara (Ikatan Remaja Udara) Angkatan tahun ’75 – ’93, pada hari ini (26/6/2022) melaksanakan acara Reuni Akbar dan Halal Bihalal di Fly Camp Komplek Politeknik Penerbangan Indonesia (PPI) Curug.

Ketua Panitia Reuni Akbar dan Halal Bihalal Eks Imadara, Toto Sugianto di sela-sela acara kepada Berita Trans mengatakan, acara Reuni ini adalah yang kesekian kalinya dilaksanakan di lingkungan PPI Curug.  

 “Alhamdulillah dari waktu ke waktu acara Reuni pesertanya mengalami peningkatan yang cukup signifikan, kali ini hadir lebih dari 300 orang dan ini dua kali lipat lebih jumlahnya dari reuni akbar sebelumnya, pada tahun 2019, Dan dalam hal ini, Kami sangat memberikan apresiasi kepada para pihak yang mendukung acara ini dan apresiasi khususnya buat para kakak dan adik yang turut menjadi donatur khusus dalam acara ini,” kata Toto SugiantoSugianto dalam siaran persnya. 

Lebih lanjut dikatakan Toto Sugianto, meski eks Imadara bukanlah komunitas yang menjalani proses kebersamaan dalam satu lembaga pendidikan formal, dan hanyalah menjalani kebersamaan dalam kegiatan keremajaan di komplek Perhubungan Udara Curug, namun ikatan batin mereka sangat kuat meski sudah saling berpisah menjalani profesi dan kehidupan masing-masing yang berbeda.

Rangkaian Reuni dan Halal Bihalal Eks Imadara itu antara lain, do’a bersama yang dipimpin seorang Ustadz, ramah –tamah, pemberian santunan tali asih kepada Peserta Eks Imadara yang membutuhkan dan penyampaian hikmah Reuni dan Halal Bihalal oleh Motivator Prof. DR. H.M. Kana Sutrisna S., MM., M.Ag., M.Psi, yang membedah filosofi akan pentingnya Silaturahmi dalam kehidupan.

Sementara itu, Penasehat Eks Imadara, Cecep M.Fathoni mengatakan, pihaknya memberikan apresiasi atas terselenggaranya acara Reuni Akbar, yang diinisiasi beberapa tahun terakhir ini, dan diakuinya pada Reuni Akbar tahun 2022 ini jauh lebih semarak dan kehadirannya dua kali lipat lebih dari sebelumnya.

Diharapkan ke depan, acara Reuni Eks Imadara ini dapat terus dilaksanakan secara berkala dan semoga lebih semarak lagi dan semakin lebih baik dalam pelaksanaannya. (Ahmad)