Emak-Emak Terabas Hujan Deras untuk Naik KRL di Stasiun Bekasi

  • Oleh : Redaksi

Rabu, 03/Feb/2021 08:25 WIB
Dengan menggunakan payung, calon pengguna KRL Datangi Stasiun Bekasi. Foto: BeritaTrans.com/Aksi.id/bagas Dengan menggunakan payung, calon pengguna KRL Datangi Stasiun Bekasi. Foto: BeritaTrans.com/Aksi.id/bagas

BEKASI (BeritaTrans.com) -  Hujan deras sejak sebelum matahari muncul tak menyurutkan pengguna jasa KRL mendatangi Stasiun Bekasi, Rabu (3/2/2021) pagi.

Dengan menggunakan payung atau jas hujan, mereka datang dengan naik motor, angkot Koasi dan mobil pribadi.

Baca Juga:
DJKA Pastikan Perawatan Eskalator Stasiun Bekasi Rampung Bulan Ini

Di antara traveler teraebur, terlihat banyak emak-emak. Dengan membawa tas, perempuan-perempuan itu tampak tergesa-gesa memasuki pelataran stasiun.

"Wajib kerja, ya ujan juga hayu dah," cetus Dwi Asih, warga Duren Jaya, Kota Bekasi,  yang hendak bekerja di Tanah Abang.

Baca Juga:
Protes! Eskalator Mati di Stasiun Bekasi Dikasih Nisan dan Tabur Bunga oleh Pengguna KRL

Sedangkan Yuliana mengutarakan dengan adanya hujan maka suasana menjadi adem. "Daripada panas-panasan, mendingan juga hujan begini," ujar karyawati di satu perusahaan di kawasan Mangga Besar, Jakarta Barat, tersebut.

Baca Juga:
KRL Jumat Pagi Padat Penumpang, Stasiun Mana yang Sepi?

Di tengah arus calon penumpang KRL, petugas stasiun rajin mengimbau traveler untuk mematuhi protokol kesehatan. (bagas).