PT INKA dan Destini Berhad Malaysia Kerjasama Produksi Gerbong Kereta

  • Oleh : Fahmi

Kamis, 11/Nov/2021 22:02 WIB
Penandatanganan kerja sama. Penandatanganan kerja sama.

JAKARTA (BeritaTrans.com) - PT INKA (Persero) dan Destini Berhad melakukan penandatanganan Heads of Agreement (HOA) dilakukan di Ritz Carlton Hotel Jakarta, Rabu 10 November 2021. 

Penandatanganan tersebut disaksikan Perdana Menteri Malaysia Ismail Sabri Yaakob di sela-sela agenda kunjungannya ke Indonesia pada 10-11 November 2021. 

Baca Juga:
Melihat Proses Pencucian Gerbong Kereta Api, KAI: Kebersihan Merupakan Aspek Penting untuk Layanan Penumpang

Dalam pertemuan yang dihadiri juga oleh Menkeminfo Johnny G. Plate ini, PT INKA (Persero) dan Destini Berhad akan bekerjasama di bidang infrastruktur dan sarana perkeretaapian baik di Malaysia maupun di luar Malaysia. Kerjasama tersebut berupa produksi kereta gerbong datar (flight back in) di Malaysia. 

"Kerjasama PT INKA (Persero) dengan Perusahaan Malaysia inimerupakan pelaksanaan program BUMN Go Global yang telah dicanangkan Menteri BUMN dan mendapatkan dukungan penuh dari Indonesia-Malaysia Business Council (IMBC)," ujar Direktur Utama PT INKA (Persero) Budi Noviantoro wartawan. 

Baca Juga:
KAI Commuter Tandatangani Kerja Sama dengan JRTM Jepang Senilai Rp 734 Miliar

Menurutnya, selain keuntungan bisnis yang akan diperoleh kedua perusahaan, diharapkan kerjasama ini juga akan semakin mempererat hubungan bilateral Indonesia dan Malaysia. Proyek kerjasama PT INKA dan Destini Berhad juga akan berlanjut ke negara-negara di ASEAN dan Asia. 

Budi mengatakan produksi gerbong kereta akan berlangsung di Malaysia dengan pertimbangan lebih mudah untuk pengiriman . “Hal ini karena secara geografis, produksi di Malaysia mempermudah pengiriman maintenance perkeretaapian ke berbagai negara ASEAN,” katanya. 

Baca Juga:
KAI Kerja Sama dengan Perusahaan Manufaktur AS untuk Pastikan Keandalan Lokomotif

Destini Berhad merupakan perusahaan publik Malaysia yang terdaftar di Bursa Efek Malaysia. Perusahaan yang berkantor pusat di Kuala Lumpur ini beroperasi di Asia, Australia, Timur Tengah dan Eropa. Hampir 20 persen kepemilikannya dimiliki oleh Pemerintah Malaysia. Perusahaan tersebut mempunyai anak-anak usaha di berbagai sektor bisnis seperti bidang udara/aviation, pertahanan, kelautan, minyak dan gas, perkeretaapian serta transportasi darat lainnya. 

PT INKA terus menguatkan kualitas produksinya berkait dengan pengoptimalan Tingkat Komponen DalamNegeri (TKDN) terhadap proyek strategis yang didanai oleh negara. Dengan pengalaman produksi PT INKA dan jelajah dari Destini Berhad, diharapkan kerjasama di bidang infrastruktur dan sarana perkeretaapian dapat terus berlanjut. 

Dengan kerjasama ini, Keretapi Tanah Melayu Berhad (KTMB) sebagai operator kereta api utama di Semenanjung Malaysia dapat terus melakukan maintenance dan produksi kereta baru serta infrastruktur di perkeretaapian. (fhm/sumber:tempo)