Ada Lebaran Betawi, Arus Kendaraan di Kawasan Monas Padat

  • Oleh : Bondan

Minggu, 21/Mei/2023 14:26 WIB
Ribuan warga memadati kawasan Monumen Nasional (Monas) untuk menghadiri lebaran Betawi hari kedua di Jakarta, Minggu (21/5/2023). Ribuan warga memadati kawasan Monumen Nasional (Monas) untuk menghadiri lebaran Betawi hari kedua di Jakarta, Minggu (21/5/2023).

JAKARTA (BeritaTrans.com) -- Ribuan warga memadati kawasan Monumen Nasional (Monas) untuk menghadiri lebaran Betawi hari kedua di Jakarta, Minggu (21/5/2023).

Berdasarkan pengamatan di lokasi, Monas mulai dipadati warga sejak pukul 08.00 WIB sampai pukul 09.50 WIB warga terus berdatangan.

Baca Juga:
Volume Kendaraan Jalan Tol Jakarta Cikampek Naik di Hari Libur Isra Miraj-Imlek

Bahkan, terjadi kepadatan di sekitar jalan kawasan Monas. Hal ini disebabkan adanya antrean parkir ke Monas. Karena padatnya, parkiran Monas penuh.

Kegiatan ini menampilkan beragam kebudayaan Betawi. Warga yang datang pun mengenakan pakaian khas Betawi yakni kebaya encim dan baju sadaria.

Baca Juga:
Menhub: Perlu Perhatian Khusus Pada Pelaku Perjalanan Wisata

Dalam kegiatan ini juga menampilkan berbagai kesenian Betawi. Seperti atraksi beduk, ondel-ondel, keroncong Betawi. Para warga juga mengikuti arak-arakan.

Sebagaimana diketahui, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta kembali menggelar acara Lebaran Betawi 2023 yang berlangsung 20-21 Mei di Sisi Selatan Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat. Lebaran Betawi kali ini mengusung tema ‘Betawi Kompak, Jakarta Sukses, Indonesia Maju’. (Dan)

Baca Juga:
Menhub, Menko PMK, dan Kapolri Tinjau Kondisi Arus Kendaraan Pemudik di Tol Cikampek