Penutupan Angkutan Laut Nataru 2023, Kepala Pangkalan PLP Tanjung Priok: Selama Gelaran, Waspam Berjalan dengan Baik

  • Oleh : Ahmad

Rabu, 10/Janu/2024 15:15 WIB
Kepala Pangkalan PLP Tanjung Priok Dr. Triono pimpin penutupan Penutupan Angkutan Laut Nataru 2023 foto:istimewa/pangkapalplptjpriok Kepala Pangkalan PLP Tanjung Priok Dr. Triono pimpin penutupan Penutupan Angkutan Laut Nataru 2023 foto:istimewa/pangkapalplptjpriok

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai Kelas I Tanjung Priok Ditjen Hubla melaksanakan penutupan Posko Waspam Penyelenggaraan Angkutan Laut Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. Dilaksanakan di Lapangan Tembak Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai Kelas I Tanjung Priok pada tanggal 8 Januari 2024.

Baca Juga:
Sukses Angkutan Laut Lebaran 2024, KSOP Utama Tanjung Priok Gelar Penutupan Bersama Stakeholder di Terminal Penumpang Pelabuhan Tanjung Priok

Dalam sambutannya, Dr. Triono menyampaikan "Selama Pengawasan dan Pengamanan Posko Natal dan Tahun Baru, berjalan dengan aman, lancar, dan terkendali serta semua anggota sehat dan selamat dalam bertugas , Pangkalan berhasil melaksanakan tugasnya dengan baik, termasuk dalam hal penyelamatan orang yang jatuh ke laut, penggelaran oil boom terhadap kapal yang terbakar, serta memberikan dukungan anggota di pelabuhan kepada KSOP yang berada di wilayah operasi pangkalan

Baca Juga:
Pangkalan PLP Tanjung Priok Gelar Apel Penutupan Posko Pengawasan dan Pengamanan Angkutan Lebaran 2024

Dia menekankan bahwa keberhasilan ini tidak terlepas dari kerjasama dan komitmen semua anggota pangkalan dan sinergitas dengan KSOP serta stekholder  "Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh anggota yang telah melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab bekerja dengan hati yang ikhlas serta  dedikasi dan Loyalitas kepimpinan, kita dengan bangga dapat menyatakan bahwa penutupan Posko Waspam berjalan dengan baik," tambahnya.

Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai kelas I  Tanjung Priok mengakui kontribusi luar biasa dari seluruh personelnya yang telah berperan aktif dalam menjaga keamanan dan keselamatan masyarakat maritim selama periode Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.(ahmad)

Baca Juga:
Dirjen Hubla Dorong e-Tiketing Diterapkan di Semua Layanan Kapal