Pelni Tegaskan Pengumumam Rekruitmen Pegawai, Transparan Via Website

  • Oleh : Naomy

Jum'at, 19/Feb/2021 15:43 WIB


JAKARTA (BeritaTrans.com) -- PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PT Pelni (Persero) menyampaikan dan mengajak masyarakat memanfaatkan saluran resmi perusahaan untuk mendapatkan informasi terpercaya.

"Khususnya pengumuman rekrutment calon pegawai. Pengumuman proses rekrutmen hingga kelulusan selalu diumumkan melalui website www.pelni.co.id dan tidak ada pungutan biaya sama sekali," tegas Manager Humas, Kelembagaan dan CSR PT Pelni Idayu Adi Rahajeng, Jumat (19/2/2021).

Baca Juga:
Semester I Tahun 2022, Penumpang Kapal Pelni Naik 155 Persen

Dia menyampaikan bahwa PT Pelni menjunjung tinggi integritas dan transparan dalam melakukan rekrutmen calon pegawai. 

Prinsip rekrutmen yang berintegritas dan transparan menentukan kualitas SDM yang akan menjadi wajah Perusahaan di masa mendatang. Karena itu segala informasi dapat dengan mudah diperoleh masyarakat di website resmi maupun media sosial Pelni yang sudah verified.

Baca Juga:
Akhirnya! Pelabuhan di Bintan Dibuka, Kapal Pelni Beroperasi Lagi Rute PP Kijang-Kupang

Idayu mengemukakan, seluruh rekrutmen pegawai, baik itu pegawai darat maupun pegawai laut selalu diinformasikan melalui website maupun media massa nasional. 

"Apabila ada pihak yang mengatasnamakan Perusahaan dan menjanjikan kelulusan ataupun penempatan pekerjaan, Idayu memastikan bahwa itu adalah upaya penipuan," ujarnya. 

Baca Juga:
3 Kapal Perintis Pelni Kembali Berlayar di Kepri

Idayu merinci, informasi mengenai rekrutmen dapat dilihat melalui website www.rekrutmen.pelni.co.id atau media sosial Instagram @pelni162, Twitter @pelni162 dan Facebook Pelayaran Nasional Indonesia. 

“Manajemen selalu melakukan monitoring terhadap proses rekrutmen pegawai, hal ini dilakukan untuk menghindari KKN. Kami selalu menerapkan prinsip GCG dalam setiap prosesnya, jadi untuk segala rekrutmen dilaksanakan secara terpusat,” tambah Idayu. 

Proses rekrutmen PT Pelni dilakukan untuk mencari Insan Pelni yang memiliki karakter AKHLAK yaitu Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif. 

Seluruh peserta rekrutmen juga akan dibekali pendidikan dan pelatihan sesuai dengan kualifikasinya. 

“Sebagai penunjang untuk mewujudkan Insan Pelni yang unggul dan berdaya saing tinggi, manajemen memberikan diklat agar mereka mampu mengembangkan talentanya,” ungkap Idayu. 

Sebagai informasi, pada 25 November 2020 PT Pelni mendapatkan penghargaan di bidang SDM dari Majalah BusinessNews Indonesia. Penghargaan yang diterima adalah predikat 4 Star Platinum pada kategori The Best Human Capital in Recruitment & Engagement Management 2020 (Transportation Services) dalam gelaran Digital Marketing & Human Capital Award 2020. 

“Penghargaan ini menjadi bukti bahwa kami berkomitmen untuk selalu menerapkan prinsip GCG dalam proses rekrutmen pegawai agar menciptakan SDM yang unggul dan berdaya saing tinggi," tuturnya.

Pihaknya juga berkomitmen selalu menjaga hubungan dengan seluruh Insan Pelni untuk meningkatkan semangat dan loyalitas dalam bekerja. (omy)