Truk Tronton Tabrak Bus dan Mobil Derek Jasa Marga di Tol JORR, 3 Orang Terluka

  • Oleh : Redaksi

Jum'at, 03/Sep/2021 20:55 WIB
Dalam peristiwa kecelakaan tersebut, setidaknya tiga orang mengalami luka-luka. Satu orang mengalami luka ringan dan dua orang mengalami luka berat. Foto: Istimewa. Dalam peristiwa kecelakaan tersebut, setidaknya tiga orang mengalami luka-luka. Satu orang mengalami luka ringan dan dua orang mengalami luka berat. Foto: Istimewa.

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Kecelakaan beruntun yang melibatkan tiga kendaraan yakni truk tronton nomor polisi B-9653-SYN yang dikemudikan S, bus Lantra Jaya nomor polisi B-9023-TGK yang dikemudikan HS dan kendaraan derek Jasa Marga nomor polisi B-9023-TGK dikemudikan M, terjadi di Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta (JORR) KM 36.100A arah timur, Cipayung, Jakarta Timur, Jumat (3/9/2021).

Dalam peristiwa kecelakaan tersebut, setidaknya tiga orang mengalami luka-luka. Satu orang mengalami luka ringan dan dua orang mengalami luka berat.

Baca Juga:
Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Segera Dibuka, Seluruh Jaringan JORR 2 Terkoneksi

"Korban ada tiga. Pertama, kenek kendaraan Jasa Marga, ASA, mengalami luka ringan di kaki," kata Kepala Unit Laka Lantas Polres Jakarta Timur, AKP Teguh Achirianto, Jumat (3/9/2021).

Kemudian, kenek bus Lantra Jaya, TC dan sopir bus, HS, mengalami luka berat di kaki. Ketiganya kini masih menjalani perawatan di rumah sakit.

Baca Juga:
Proyek Tol Cimanggis-Cibitung Capai 82,67%, Bakal Tersambung Tahun Ini

Teguh mengatakan, kecelakaan bermula saat truk tronton berpindah lajur.

Berdasarkan keterangan saksi, semula truk tronton berjalan dari arah barat ke timur melalui jalan tol.

Baca Juga:
Pekerjaan Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Seksi 2 Terus Kebut, Sisa 19,8 Km Lagi

"Sesampainya di KM.3600A, berpindah lajur, dari lajur 1 ke bahu jalan. Kemudian menabrak bus dan kendaraan derek Jasa Marga," kata Teguh.

Teguh mengatakan, kecelakaan itu terjadi pukul 07.00 WIB.

Marketing and Communication Department Head Jasamarga Metropolitan, Irra Susiyanti, mengatakan bahwa lalu lintas sudah lancar kembali setelah sempat macet.

"Sudah selesai penanganan dan lalu lintas kembali normal," tutur Irra. (dn/sumber: kompas.com)