Peduli Pendidikan, Pelindo Regional 2 Sunda Kelapa Beri Bantuan Sarana dan Prasarana di SMKN 56 Jakarta

  • Oleh : Ahmad

Senin, 02/Okt/2023 17:12 WIB
Foto:istimewa/Pelindo Regional 2 Sunda Kelapa Foto:istimewa/Pelindo Regional 2 Sunda Kelapa

JAKARTA (BeritaTrans.com) - Dalam rangka wujud kepedulian serta dukungan terhadap pendidikan berkualitas yang didapat oleh pelajar sekitar, PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Sunda Kelapa melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan menyalurkan bantuan sarana dan prasarana penunjang kegiatan pembelajaran kepada para siswa dan siswi SMK N 56 Jakarta Utara.

Baca Juga:
Peringati Bulan K3, Pelindo Sunda Kelapa Gelar Gerakan Pekerja Sehat

Adapun sarana prasarana yang diberikan berupa 10 (sepuluh) unit perangkat komputer dan 3 (tiga) unit projector Infocus .

Bertempat di SMK N 56 Jakarta Utara, Kec. Penjaringan Jakarta Utara bantuan diserahkan secara simbolis oleh General Manager PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Sunda Kelapa Bapak Agus Edi Santoso kepada Kepala Sekolah SMK N 56 Jakarta Utara.

Baca Juga:
Diikuti Asosiasi dan Mitra, Pelindo Sunda Kelapa Gelar Apel Bulan K3 Nasional

Pada kesempatan ini Bapak Agus Edi Santoso selaku General Manager PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Sunda Kelapa menyampaikan “Salah satu faktor yang mempengaruhi proses pendidikan dan pembelajaran adalah penguatan sarana dan prasarana pembelajaran sekolah dan itu sejalan dengan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan dari Kementrian BUMN yaitu Bidang Pendidikan, kami berharap semoga bantuan yang diberikan oleh PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Sunda Kelapa dapat membantu meningkatkan proses pembelajaran dengan optimal”.

Selanjutnya kata Bapak Agus Edi Santoso “Tanpa fasilitas yang mencukupi tidak mudah bagi sekolah untuk mencapai hasil yang terbaik sehingga pemenuhan sarana dan prasarana diperlukan untuk mempermudah dan mengoptimalkan proses pembelajaran”.

Baca Juga:
Pelindo Regional 2 Sunda Kelapa Amankan Aset Negara Senilai Rp138 Miliar

“Semakin kuat dan kokohnya segala factor yang mengoptimalkan pembelajaran peserta didik, maka akan semakin kuat juga hasil pembelajaran para pelajar nanti” tuturnya.

Kepala Sekolah SMK N 56 Jakarta Utara Bapak Ngadina pada kesempatan yang sama mengungkapkan “Kami ucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2 Sunda Kelapa yang telah peduli terhadap para pelajar di lingkungan perusahaan, kontribusi Pelindo Regional 2 Sunda Kelapa dalam program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan kepada kami sangat bermanfaat dan sangat berguna”.(ahmad)