Malam Imlek, Jalan Tol Cikampek Padat Kendaraan

  • Oleh : Fahmi

Kamis, 11/Feb/2021 21:14 WIB
Kendaraan padati jalan Tol Cikampek arah Jakarta. Kendaraan padati jalan Tol Cikampek arah Jakarta.

BEKASI (BeritaTrans.com) - Memasuki libur panjang menjelang tahun baru Imlek 2021, jalan tol dari arah Cikampek menuju Jakarta dipadati sejumlah kendaraan. 

Terlihat dari jembatan layang di Jalan Cut Mutia, Bekasi pada Kamis (11/2/2021) pukul 20.30, sejumlah kendaraan berjalan melambat. Lokasi itu juga terdekat dari pintu Tol Bekasi Timur dan Bekasi Barat. 

Baca Juga:
Antisipasi Puncak Arus Balik Tol Cikampek, Pemerintah Terapkan Rekayasa Lalin

Dari pantauan BeritaTrans.com, sejumlah kendaraan yang memadati jalur tersebut terdiri dari kendaraan pribadi, truk dan bus angkutan umum. Terlihat juga ada beberapa bus pariwisata dan truk logistik berbadan besar dan lebar atau over dimention over load (odol). 

Baca Juga:
Kecelakaan Beruntun di Tol Cikampek KM 58, 9 Orang Tewas

Kendaraan saling berjarak berdekatan dan laju kendaraan juga sangat lambat karena jalan padat di jalur lintas Jawa arah Jakarta tersebut.

Pada tol arah jalan sebaliknya, dari Jakarta menuju Cikampek terasa lengang. Sejumlah kendaraan yang melintas dapat melaju kencang dan berjarak jauh antara kendaraan satu dengan lainnya.(fahmi)

Baca Juga:
Jasa Marga Ungkap Alasan Kenaikan Tarif Tol Jakarta-Bandung Jadi Rp 27.000