KSOP Banten Vaksinasi Ship to Ship Awak Kapal di Dermaga Indah Kiat Banten

  • Oleh : Ahmad

Rabu, 25/Agu/2021 11:34 WIB
Foto:BeritaTrans.com/aksi.id/ahmad Foto:BeritaTrans.com/aksi.id/ahmad

KSOP Banten Barlet Silalahi

Baca Juga:
KSOP Banten Gelar Bimtek Penyusunan Anggaran UPT Ditjen Hubla Wilayah Banten

 

BANTEN (BeritaTrans.com) - Gebrakan vaksinasi ship to ship  digelar terhadap awak kapal untuk melakukan vaksin di darat di wilayah Banten. 

Baca Juga:
KSOP Banten Pastikan Kesiapan Kapal Terpenuhi Selama Angkutan Laut Nataru

Para awak kapal yang sering berada di perairan dan selalu berkeliling juga hanya mempunyai waktu yang sempit, untuk itu masyarakat maritim di Wilayah Banten, bersatu dan kompak membentuk tim dengan mempunyai sumber daya manusia dan beberapa fasilitas seperti kapal untuk menjangkau para awak kapal yang belum divaksin. 

Baca Juga:
KSOP Banten Gelar Sosialisasi Peraturan Bidang Kepelabuhanan

Dalam hal ini Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Banten, Barlet Silalahi beserta Kantor Kesehatan Pelabuhan Banten, TNI Polri, INSA Merak, ISAA Merak, Direktur Pelabuhan Indah Kiat, dan insan maritim lainnya menggelar acara Peluncuran Tim Terpadu Vaksinasi COVID-19 bagi awak kapal. 

Di Dermaga Indah Kiat vaksinasi digelar diatas kapal Clematis, dan para ABK sudah siap untuk divaksin

KSOP Banten mengungkapkan, "Kami meluncurkan Tim Terpadu Vaksinasi dan menggelarnya langsung di atas kapal untuk para pelaut, jenis vaksinnya adalah Sinovac, dan berlangsung secara berkelanjutan hingga kru kapal di Banten sudah tervaksinasi" tuturnya pada BeritaTrans.com dan aksi.id, Rabu (25/8/2021). 

"Terima Kasih kepada semua pihak yang turut membantu, bersemangat dengan membentuk Tim Terpadu Vaksinasi dan juga kepada pelaut-pelaut di Wilayah Banten" dalam akhir sambutannya.ahmad)